Kiat-kiat Mengembangkan UMKM Daerah, Ramai dan Sukses

Mengembangkan UMKM daerah memang susah-susah gampang. Sebab, hal ini membutuhkan perencanaan serta persiapan yang matang agar berjalan sesuai ekspektasi. Terlebih lagi, perkembangan bisnis mikro semakin pesat sehingga usaha kecil semakin banyak.

Hal itulah yang membuat beberapa bisnis dalam negeri gulung tikar karena tidak mampu bertahan dengan kompetitor. Tidak perlu khawatir karena anda bisa menghindarinya dengan menerapkan strategi mengembangkan UMKM daerah di era digital mulai dari pelayanan, produksi, hingga pemasaran seperti di bawah ini.

Cara Ampuh Mengembangkan Bisnis Mikro Lokal

1. Paham Kebutuhan Pasar

Setelah menentukan target pasar, anda perlu memahami kebutuhan pasar agar mampu bertahan di era digitalisasi. Hal ini sangat penting agar anda dapat menyediakan produk sesuai kebutuhan masyarakat dan permintaan pasar. Anda bisa melakukan survey online untuk diisi target pasar agar informasi terkumpul.

2. Mengenali Produk Pesaing

Anda juga perlu mengamati serta mempelajari produk yang ditawarkan pesaing. Anda bisa membeli produknya dan menganalisa untuk mengetahui kelebihan serta kekurangan produk. Dengan begitu, anda bisa meningkatkan kualitas produk anda seperti menambahkan kelebihan yang tidak dimiliki produk pesaing.

3. Kualitas Terjamin

Selain barang yang dibutuhkan pasaran, kualitas produk wajib diperhatikan. Sebab, pelanggan akan menilai produk untuk menentukan penggunaan keberlanjutan. Hal inilah yang menjadi standar utama saat menjalankan bisnis UMKM. Saat memiliki produk yang baik, pelanggan tentu akan memakai produk anda berulang kali.

Tidak hanya kualitas produk, anda juga perlu memberikan pelayanan yang berkualitas. Manfaatkan pelayanan customer service sebagai prioritas untuk menarik pelanggan setia. Anda bisa menyediakan pelayanan Customer Service untuk memastikan pelayanan yang lebih unggul.

4. Promosi

Sebagai strategi pemasaran, anda bisa menerapkan strategi Word of Mouth atau obrolan mengenai bisnis dari mulut ke mulut. Pada umumnya, pelanggan akan beralih ke internet untuk mendapatkan informasi mengenai bisnis anda sebelum tertarik menggunakannya. Maka dari itu, usahakan membangun reputasi yang baik demi kesuksesan bisnis anda.

Perlu dicatat bahwa pemasaran efektif ialah kunci untuk meningkatkan penjualan bisnis. Anda tidak perlu menghabiskan biaya yang besar untuk mempromosikannya karena ada banyak teknik promosi tanpa biaya murah. Beberapa di antaranya yakni bergabung di komunitas UMKM, menerapkan paket promo, menggelar kelas gratis dan masih banyak lagi.

5. Manfaatkan Digitalisasi

Meski menggunakan teknik pemasaran yang sederhana, anda juga masih perlu adanya media sosial atau teknologi untuk mendukung bisnis anda. Sangat disarankan untuk membuat website agar proses transaksi, komunikasi dan informasi berjalan dengan lancar dan mudah.

Website bisnis yang sederhana mencakup jenis, kegiatan serta cara menghubungi bisnis tentunya cukup untuk UMKM lokal anda. Jangan lupa juga untuk mencantumkan logo dan nama perusahaan, alamat kantor, slogan bisnis, informasi kontak, ringkasan produk dan layanan, ulasan positif dan link penjualan. Buat juga akun sosial media agar semakin efektif.

Bukan sekedar mempromosikan produk, anda juga perlu memanfaatkan digitalisasi bisnis dengan menyediakan layanan transaksi online yang praktis. Ada berbagai metode pembayaran yang tersedia sehingga anda dapat memenuhi kebutuhan pembayaran pelanggan.

6. Memaksimalkan SDM

Usaha mikro tentunya tidak dapat berjalan lancar tanpa adanya tim profesional. Anda perlu menemukan dan mempertahankan tim ideal sebagai fondasi penting dalam perjalanan sukses bisnis kecil. Di tengah lautan kompetisi, usahakan melakukan proses rekrutmen yang ketat untuk mendapatkan karyawan berkualitas.

Sebab, karyawan yang profesional dan berpengalaman ialah investasi yang berharga. Tidak heran jika perusahaan mapan memiliki tim yang handal dan loyal untuk mewujudkan visi dan misi bersama. Lingkungan positif, penghargaan dan peluang pertumbuhan berpengaruh besar dalam perkembangan usaha.

7. Rancang dan Terapkan SOP

Rincian rencana bisnis atau Standar Operasional Prosedur sangat bermanfaat dalam mempertahankan konsistensi prosedur kerja. Tidak hanya itu, karyawan juga memperoleh tanggung jawab serta wewenang secara detail. Hal inilah yang mampu meminimalisir kesalahan karena prosedur sudah dijelaskan dalam SOP secara rinci.

8. Memberikan Pengalaman Belanja yang Menarik

Memberikan pengalaman belanja yang tidak terlupakan dapat memberikan efek domino pada bisnis. Sebab, hal ini dapat meningkatkan pemasaran serta penjualan dari mulut ke mulut yang dilakukan oleh pelanggan. Pengalaman yang positif juga dapat meningkatkan loyalitas pelanggan, brand awareness dan brand image yang baik.

9. Evaluasi

Langkah terakhir yang tidak kalah penting yakni melakukan evaluasi untuk memantau hasil strategi UMKM. Anda bisa melakukannya sesuai data akurat seperti dashboard report aplikasi. Hal inilah yang membantu anda menentukan area atau teknik mana yang berkinerja paling efisiensi. Anda juga mengetahui sektor mana yang sekiranya perlu dibenahi.

Demikian penjelasan mengenai apa saja tips mengembangkan UMKM lokal yang mudah dilakukan. Mulai dari aspek target pasar, produk pesaing, pelayanan, produk, pemasaran hingga analisa bisnis. Bisa dibilang bahwa hampir semua sisi bisnis perlu diperhatikan dan dioptimalkan agar bisnis berkembang dan sukses.